Jam dinding diatas merupakan salah satu koleksi jam dinding jaman dulu. Terbuat dari kayu jati asli dan logam. Barang antik ini juga banyak yang minat karena bentuk yang sederhana tetapi tetap kelihatan elegan. Orang-orang jaman sekarang membelinya untuk dekorasi rumah supaya kelihatan lebih aesthetic. Harga jam dinding ini bisa mencapai puluhan juta tergantung dengan kondisi barang.
Kamis, 18 Maret 2021
MESIN JAHIT KUNO
Mesin jahit ini merupakan mesin konvesional atau biasa disebut dengan mesin jahit manual. Mesin jahit manual sendiri memiliki beberapa kekurangan dan kelebihan.
Kelebihan dari mesin jahit manual ini yakni yang pertama masih menggunakan kayuhan dan pedal yang masih bisa digunakan ketika listrik padam. Memiliki kemampuan menjahit berbagai macam kain yang lebih baik, sehingga lebih cocok jika digunakan pada industri besar seperti konveksi. Dan body jahit manual ini terbilang cukup awet karena hampir sebagian rangkanya terbuat dari besi. Memiliki alas untuk menjahit dan loker-loker untuk tempat benang atau bahkan jarum yang terbuat dari kayu jati.
Sedangkan kekurangannya sendiri adalah mesin jahit manual hanya memiliki satu macam fungsi atau pola jahitan, yakni mesin yang hanya bisa menjahit lurus. Karena masih memiliki satu fungsi pola jahitan, maka harus memiliki sejumlah mesin yang lain dengan fungsi dan kegunaan yang berbeda.
Meskipun terlihat kuno tetapi mesin ini memiliki estetika yang tinggi. Banyak orang yang masih mencari mesin jahit manual ini untuk pajangan atau dekorasi ruangan. Harga mesin jahit ini sendiri juga bisa dibilang masih sangat tinggi dari mulai Rp.1000.000 hingga puluhan juta. Itupun tergantung dengan berapa lama usia mesin tersebut dan apakah masih komplit yang ada di mesin tersebut.
Senin, 15 Maret 2021
LAMPU SENTIR LENTERA
Lampu ini sangat sederhana. Pada jaman sekarang banyak orang yang masih mencari lampu ini karena unik dan antik juga dapat dijadikan sebagai hiasan atau dekorasi ruangan. Dan orang di pedesaan masih ada yang menggunakan lampu ini ketika ada pemadaman listrik sampai larut malam. Jika dijual lampu ini masih laku dengan harga kisaran 35k-60k, tergantung kondisi dan berapa lama umur lampu tersebut.
KOIN VINTAGE
Gambar di atas merupakan koin langka (antik). Koin tersebut dulu dipergunakan untuk alat tukar ibarat sekarang namanya uang koin. Jaman...
-
Barang di atas adalah sebuah setrika jaman dulu kala. Setrika ini digunakan untuk melicinkan pakaian yang kusut sehabis di cuci. Setr...
-
Kursi ini bisa dibilang kursi antik zaman dulu. Bentuknya yang minimalis dan elegan biasa digunakan untuk kursi tamu atau kursi santai....